Sakit lutut
Sakit lutut adalah nyeri pada sendi lutut yang dapat dialami oleh semua orang dari segala usia. Sendi lutut termasuk organ yang rentan mengalami kerusakan dan nyeri, karena fungsinya dalam menopang berat tubuh, terutama pada saat seseorang melompat atau berlari.
Penyebab Sakit Lutut
Terdapat sejumlah kondisi kesehatan yang dapat menyebabkan sakit lutut. Beberapa di antaranya meliputi:
Cedera, misalnya cedera pada tulang rawan dan kerusakan tendon atau ligamen.
Penyakit tertentu, seperti osteoartritis, penyakit asam urat, atau tendonitis.
Perdarahan pada sendi.
Infeksi, misalnya artritis septik.
Gejala dan Komplikasi Sakit Lutut
Tidak semua penderita akan merasakan gejala yang sama saat menderita sakit lutut. Perbedaan ini terjadi karena penyebabnya pun berbeda-beda. Beberapa gejala yang dapat menyertai sakit lutut, di antaranya adalah:
1.Pembengkakan.
2.Lutut yang terasa kaku atau tidak bisa diluruskan.
3.Bunyi gemeretak pada lutut.
4.Permukaan kulit di daerah lutut berwarna kemerahan dan hangat jika disentuh.
5.Sendi lutut tidak stabil atau lemas, atau tidak bisa menahan beban tubuh.
6.Demam.
7.Perubahan bentuk pada lutut.
Faktor Risiko Sakit Lutut
Persendian lutut termasuk bagian tubuh yang rentan mengalami kerusakan serta rasa nyeri, mengingat fungsinya untuk menopang berat tubuh. Beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko seseorang mengalami sakit lutut adalah:
Berat badan yang berlebihan atau obesitas. Kondisi ini akan memberi beban lebih pada lutut sehingga meningkatkan risiko sakit lutut.
Jenis olahraga tertentu, misalnya sepak bola atau basket.
Pernah mengalami cedera lutut.
Diagnosis Sakit Lutut
Pada tahap awal, pemeriksaan fisik pada pasien. Misalnya dengan memeriksa pembengkakan pada lutut dan batas maksimal gerakan dari lutut yang sakit.
Apabila sakit lutut pasien disebabkan oleh infeksi atau kondisi medis lain, misalnya penyakit rematik asam urat (gout) biasanya pasien dibekam sementara bila terjadi akibat salah gerak atau masalah otot biasanya pasien bisa diurut.
Fisioterapi untuk melatih dan menguatkan otot.
Di samping penanganan medis di rumah sakit , ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan di rumah untuk mempercepat pemulihan sekaligus mencegah komplikasi. Langkah-langkah tersebut meliputi:
1.Banyak istirahat agar lutut terhindar dari tekanan sehingga cedera dapat pulih lebih cepat.
2.Mengompres lutut dengan es. Langkah ini bisa mengurangi rasa sakit, sekaligus peradangan.
3.Meminimalisasi gerakan pada lutut, misalnya dengan menggunakan bebat.
4.Menaruh kaki yang cedera pada posisi lebih tinggi. Contohnya adalah dengan meletakkan kaki di atas bantal. Cara ini bisa membantu mengurangi pembengkakan.
5.Rasa nyeri serta cedera pada lutut dapat dicegah dengan langkah-langkah sederhana, misalnya dengan selalu melakukan pemanasan sebelum berolahraga serta peregangan setelahnya.
Rumah Sehat Thera Afiat
Jl. Kelapa Sawit Raya Blok Dd No.15
Kelapa Gading
Jakarta utara
Telp. Verri 08111494599
087883171247
Ibu Sholeh +62 896-2697-9941
Untuk peta alamat bisa klick google map berikut :
https://goo.gl/maps/9k5vJNmz1iM2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar